Sejumlah Kepsek Apresiasi Rehabilitasi dan Renovasi Sarana Prasarana Sekolah Kabupaten Lebak- Pandeglang

Barometer Banten – Sejumlah Kepala Sekolah (Kepsek) di Kabupaten Lebak dan Pandeglang mengapresiasi pemerintah pusat yang telah menggelotorkan anggaran melalui Kementerian PUPR, untuk melakukan rehabilitasi dan renovasi sarana prasarana sekolah di Kabupaten Lebak dan Pandeglang. Kegiatan pembangunan tersebut saat ini hampir rampung tinggal menunggu finising yang dilaksanakan secara maksimal oleh pihak kontraktor pelaksana dari PT Abadi prima intrikarya.

Kepada Barometer Banten, Kamis (21/03/2024), Kepala SDN 3 Keusik Kecamatan Banjarsari Kabupaten Lebak, Dika Herawati, mengungkapkan rasa terimakasihnya atas pembangunan yang telah diberikan Kementerian PUPR. Dengan adanya pembangunan tersebut, kata Dika Herawati, pihaknya tidak khawatir lagi akan kondisi gedung sekolah yang sebelumnya memang sudah harus direnovasi.

Bacaan Lainnya

“Alhamdulillah, saat ini proses pembangunannya sudah hampir rampung. Kami sangat berterimakasih kepada Kementerian PUPR dan rekanan yang mengerjakan pembangunan ini. Semoga bisa cepat selesai dan bisa dirasakan manfaatnya, baik oleh para anak didik maupun guru,” katanya.

Senada juga diungkapkan Kepala SDN 3 Waringin kurung kecamatan cimangu kabupaten Pandeglang, Lilis Suryani, Dia menuturkan, bahwa saat ini kegiatan pembangunan sudah mulai proses rampung dan sesuai dengan harapan. Pihaknya berterimakasih yang sebesar-besarnya kepada Kementerian PUPR dan rekanan kontraktor PT Abadi prima intrikarya yang telah melaksanakan pembangunan secara maksimal.

“Saya atas nama SDN 3 Waringin kurung mengucapkan rasa terimakasih yang sebesar-besarnya, semoga bisa segera rampung dan dapat digunakan sebagaimana mestinya,” kata Lilis Suryani

Sarana dan prasarana sangat penting dalam dunia pendidikan. Dengan sarana dan prasarana yang lengkap, maka dapat menunjang kegiatan belajar dan mengajar sehingga lebih memfasilitasi siswa dalam belajar untuk mencapai hasil belajar yang maksimal. (ADV/Febry)

Pos terkait